Jumat

Ramal Meramal



Kegandrungan orang terhadap ramalan akhir-akhir ini,hanyalah pengulangan sebuah dosa kono yang telah lama melingkupi kehidupan manusia.Tidak hanya sekarang ,ilmu ramal meramal sudah ada sejak dulu.ia sama tuanya dengan peradaban manusia itu sendiri.Hampir setiap hari an da akan menemukan peramal-peramal yang menawarkan jasa baiknya kepada anda melalui surat kabar,radio,televisi maupun ytang anda temui di jalan.di hampis setiap suku bangsa ,ada ramalan meski bentuknya berbeda-beda,namun kini dunia ramalan terasa lebih dekat dengan kehidupan manusia modern baik itu dengan alasan provesi maupun alasan bisnis.Baru baru ini kita di kejutkan dengan ramalan si Paul ,nama seekor gurita yang meramal hasil piala dunia maupun piala eropa sebelumnya.Ada yang mempercayainya,ada yang tidak,ada yang hanya menjadikan sumber penghasilan atau ada juga yang mengaguminya sebagai selebritis piala dunia sebab paul sama terkenalnya dengan bintang piala dunia David Villa, Iniesta, Mesi ataupun Ronaldo sebab paul pun menunjukan kehebatanya !

Apa pandangan alkitab tentang peramal dan dunia meramal ? jawabanya ada pada (Imamat 19:31) yang berbunyi
"Janganlah kamu berpaling kepada arwah ataukepada roh-roh peramal;janganlah kamu mencari mereka dan dengan demikian menjadi najis karena mereka; Akulah Tuhan,Allahmu " .Di sini jelas sekali Allah sangat menentang suatu sikap yang berharap kepada peramal dan mengabaikan Tuhan sebagai Penolong dan pemegang kendali kehidupan manusia.Allah tidak menginginkan umatnya beralih ke hal-hal lain dan melupakan Tuhan sebagai satu-satunya penolong dan sumber kehidupan.Untuk itu ramalan sangat di tentang oleh Alkitab agar setiap orang percaya menjauhi lebih mempercayai Allah daripada apa pun termasuk peramal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar